Monday, April 18, 2011

Ultah Butik Naysilla Mirdad Dihadiri Banyak Artis


Naysilla Mirdad Cs (Foto: Indah/Okezone)
Naysilla Mirdad Cs (Foto: Indah/Okezone)
DI luar aktivitas syuting yang dilakoninya, ternyata Naysilla Mirdad menjalani bisnis butik bersama ketiga rekannya. Butik bernama Deer yang terletak di pusat perbelanjaan ternama tersebut baru saja merayakan ulang tahun pertama.

Jika ingin mencari busana stylish, berkelas namun made inIndonesia, mampir saja ke East Mall, Level One Grand Indonesia yang berada di jantung ibu kota ini. Di area ini, sejumlah butik desainer muda Tanah Air yang menampilkan busana trendi tampak berjejer. Uniknya, selain mengedepankan cita rasa fesyen yang berkelas pada busana yang mereka tawarkan, urusan harga pun sangat terjangkau. Ya, area ini memang sengaja disediakan khusus pihak mal bagi para perancang fesyen untuk memamerkan kebolehan mereka dalam desain busana yang hasilnya tak kalah apik dengan rancangan brand internasional.

Dan di antara puluhan butik yang bertengger di lokasi tersebut, Deer butik milik pesohor Tanah Air Naysilla Mirdad dan ketiga rekannya Namira Syarfuan, Gilang Radipa dan Rizki Darius berada di antaranya.

Tahun ini butik tersebut merayakan ulangtahunnya yang pertama. Nay dan ketiga rekannya membuatmini fashion show yang menampilkan koleksi teranyar dan beberapa koleksi lama dari butiknya. Sejumlah artis sekaligus sahabat Nay turut hadir memenuhi area Level One Grand Indonesia, di antaranya Zivanna Letisha, Chacha Frederica, Asmirandah, Alexandra Gottardo, Inka Noverita, dan Lydia Kandau.

Sejak kehadirannya setahun lalu, Deer butik menyasar segmen anak muda memang menetapkan ciri khas busananya yang bergaya playfull, simpel dan edgy. Uniknya dari satu busana yang ditawarkan Gilang dan Rizki yang menjadi desainer dari Deer sengaja mengetengahkan kesan multifungsi, yakni membuat desain pakaian di mana pemakainya bisa menggunakan untuk beberapa gaya.

"Desain Deer itu simpel dan tidak complicated sehingga cocok dikenakan untuk event apapun," ujar Alexandra Gottardo.

Senada dengan Alex, Inka Noverita yang hadir di acara tersebut mengungkapkan kalau desain Deer memang sangat simpel dan feminin. "Pokoknya aku banget deh," kata Finalis Gadis Sampul 2001 ini.

Saat perayaan yang dihelat secara sederhana di butik Deer yang ada di Level One Grand Indonesia, Nay sebagai salah satu founder sekaligus tim marketing mengungkapkan rasa syukurnya yang mendalam atas terlewatinya perjalanan butik selama satu tahun ini.

"Aku bersyukur banget karena Deer punya banyak royal customer.  Jadi mereka ini selalu mencari koleksi terbaru Deer secara rutin. Dengan kehadiran mereka, setidaknya aku dan teman-teman sangat optimis bahwa Deer memang diterima di masyarakat," tutur Nay kepada okezone di butik Deer, Level One Grand Indonesia, Jumat (8/4/2011) malam.

Tak lupa, Nay pun mengutarakan harapannya untuk Deer yang telah dirintis bersama ketiga rekannya tersebut. "Semoga kehadiran Deer kelak dapat mensejajarkan diri dengan brand internasional," tutup Nay.
(tty)





Source http://lifestyle.okezone.com/read/2011/04/09/29/444164/ultah-butik-naysilla-mirdad-dihadiri-banyak-artis

Sabtu, 9 April 2011 - 12:54 wib

Dwi Indah Nurcahyani - Okezone

0 comments:

Post a Comment

Komentar adalah tanggapan pribadi.Tidak mewakili Blog JustNay. Have Fun and Peace! No Bashing/Pishing :)

Klik Comment as : Name/URL jika Anda tidak memiliki account lain.

hostgator coupon code